Februari 27, 2012

Project Management In Project



Pada pertemuan kuliah MPTI minggu lalu, tepatnya hari kamis tanggal 23 february 2012 kita kedatangan seorang pembicara dari Jurusan Teknik SIpil ITS yang bernama Bpk. Tri Wahyu Adi , Phd. Pada pertemuan kali ini akan membagi pengalaman beliau dalam hal menajemen proyek pada kuliah MPTI di SI. Berikut materi-materi yang beliau sampaikan dalam kuliah tamu :

Definisi Proyek

Proyek merupakan sebuah aktifitas yang bersifat sementara yang dilakukan dalam waktu yang terbatas dengan menggunakan alokasi dana tertentu dan bermaksud untuk melakukan tugas yang sudah di rencanakan dan di tetapkan secara jelas.

Triangle Constraint



Dari gambar diatas merupakan bagian terpenting dari proyek yang saling berkaitan sat dengan lainnya. Yang dimaksud berkaitan adalah sebuah barang yang berkualitas pastilah membutuhan biaya yang sangat besar dan waktu yang dihabiskan otomatis semakin lama.  Dan untuk menyeimbangkan dari ketiga kategori tersebut di butuhkan project manager yang efektif.



Berikut merupakan contoh proyek-proyek yang besar di dunia :
  • ·         Proyek jalan flyover di Jepang
  • ·         Gedung pencakar langit di New York.
 
  • ·         Bird Nest Di Shanghai.
  
PMBOK

Merupakan singkatan dari Project Management Body of Knowledge. Di dalam PMBOK terdapat 9 hal keilmuan yang dapat kita pelajari :

·         Core : Project  Scope
·         Frame : Project Integration
·         Support : Human Resource Management, Communication Management, Risk Management, Procurement Management.

Berikut define dari masing-masing fungsi tersebut :

1.      Scope Management 


Merupakan salah satu Ilmu dari manajemen proyek yang mempelajari bagian-bagian dari project yang harus dilakukan atau bukan dan perbagian dari project yang akan di lakukan.

2.       Time Management


Salah satu contohnya dengan membuat WBA, yang merupakan list pekerjaan disertai dengan dengan siapa penanggung jawab dari pekerjaan tersebut.
Dalam pembuatan schedule terdapat 2 jenis schedule, yaitu Deterministic Schedule dan Probabilistic Schedule.

3.      Cost Management

·         Cost Estimating : Merupakan cara manajemen yang dilakukan untuk mengestimasi biaya muali dari awal proyek sampai akhir proyek nantinya.
·         Cost Budgeting : Merencanakan penganggaran biaya dari proyek dengan estimasi yang telah dilakukan
·         Cost Control : langkah pengontrolan biaya dalam proyek.

4.     Quality Management

·         Quality Planning : Perencanaan dari segi waktu, biaya, product defect, mitra, hingga project design.
·         Quality Assurrace : Jaminan hasil sesuai dengan kulaitas.
·         Quality Control : pengontrolan kualitas dengan standard.

5.     Risk Management
·         Risk Identification.
·         Risk Analysis.
·         Risk Response.
·         Risk Monitoring.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar